Gelora Terjunkan Blue Helmet di Lumajang

LUMAJANG - Erupsi Gunung Semeru di Lumajang membuat publik prihatin. Sampai hari ini tercatat sudah 14 orang yang dinyatakan meninggal dunia...


LUMAJANG - Erupsi Gunung Semeru di Lumajang membuat publik prihatin. Sampai hari ini tercatat sudah 14 orang yang dinyatakan meninggal dunia. Sementara ribuan warga harus mengungsi dari tempat tinggal mereka.

Kondisi ini mengundang empati dari Partai Gelombang Rakyat. Tak menunggu lama, Sekretaris DPW Partai Gelora Jatim, Misbakhul Munir menginstruksi Blue Helmet Jatim yang merupakan unit pelayanan sosial dan kemanusiaan Partai Gelora untuk turun ke lokasi bencana dan berkoordinasi dengan Basarnas serta BPBD Jatim.

"Begitu Sabtu sore Semeru erupsi. Malamnya tim Blue Helmet Jatim sudah di lokasi bencana. Mereka mendirikan posko di Kecamatan Candipuro, salah satu lokasi terdampak erupsi," terang politikus muda asal Ponorogo yang akrab disapa Gus Misbah, Minggu (5/12/2021).

Gus Misbah mengungkapkan, pihaknya telah memprediksi dalam bulan-bulan ini Indonesia akan banyak dilanda bencana. Karena itu, ia sudah meminta kesiap siagaan kader Gelora. Terutama yang ada di unit Blue Helmet, agar peka dan bergerak cepat membantu saat ada bencana.

Pihaknya juga akan terus memberikan edukasi tentang kebencanaan kepada masyarakat. Terlebih pada wilayah yang tergolong rawan bencana. Langkah ini penting agar masyarakat tidak panik saat terjadi bencana. 

Demikian pula kesadaran masyarakat untuk melakukan pelestarian lingkungan hidup harus terus disosialisasikan. Diantaranya dengan gerakan menanam 10 Juta pohon yang telah diinisiasi Partai Gelora.

"Kami sudah prediksi adanya potensi bencana, karena adanya tanda-tanda alam sebelumnya. Kami berharap ke depan edukasi tentang kebencanaan terus disosialisasi kepada masyarakat di lokasi rawan bencana," ujar Gus Misbah.

Sementara itu, Direktur Blue Helmet Jatim, Hasan Bashori menjelaskan pihak telah membuka posko untuk para korban bencana Semeru. Posko itu terletak di Desa Sumberejo, Kecamatan Candipuro.

Posko ini menjadi pusat koordinasi bagi para relawan Blue Helmet. Di samping juga untuk tempat menampung bantuan sebelum didistribusikan kepada warga di pengungsian.

"Alhamdulillah, kita sudah siaga di Candipura sejak hari H erupsi. Sejumlah bantuan juga telah didistribusikan kepada warga. Diantaranya air mineral, snack dan mie instan," pungkas Hasan. (dir)


caption : Relawan Blue Helmet Partai Gelora Jatim membuka posko di Candipuro yang terdampak erupsi gunung Semeru. foto : istimewa.

COMMENTS

Nama

Birokrasi,83,Bisnis,44,Daerah,33,Desa,8,Gaya Hidup,48,Headline,737,Hukum,23,Kesehatan,14,l,1,NU,61,Olahraga,11,Opini,2,Parlemen,34,Pendidikan,54,PilgubJatim,11,Pilkada,28,Pilpres,10,Politik,138,Religi,40,Sosial,130,video kanal jatim,2,
ltr
item
KABAR REPUBLIK : Gelora Terjunkan Blue Helmet di Lumajang
Gelora Terjunkan Blue Helmet di Lumajang
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjOusUIXFyqeQ2ftlsjODmoDTPLAmVZoyJFYlStUySHpmFLaZou55p7qt_jugDX-SCPxm7QMN-HEFgKCKgY8hhrnyUXJ-hKgKVd4sVw7Y9O0jMdWJvj7vb4dqALmqF8T0VCpYrwwxLOkzmF/s320/IMG-20211206-WA0019.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjOusUIXFyqeQ2ftlsjODmoDTPLAmVZoyJFYlStUySHpmFLaZou55p7qt_jugDX-SCPxm7QMN-HEFgKCKgY8hhrnyUXJ-hKgKVd4sVw7Y9O0jMdWJvj7vb4dqALmqF8T0VCpYrwwxLOkzmF/s72-c/IMG-20211206-WA0019.jpg
KABAR REPUBLIK
https://www.kabarrepublik.com/2021/12/gelora-terjunkan-blue-helmet-di-lumajang.html
https://www.kabarrepublik.com/
http://www.kabarrepublik.com/
http://www.kabarrepublik.com/2021/12/gelora-terjunkan-blue-helmet-di-lumajang.html
true
1342174965719046289
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy